hello!

happy to see you in my blog:)
enjoy this blog and let's have fun :) amigoss
Powered By Blogger

Minggu, 27 Mei 2012

SATU CERITA, SEJUTA IMPIAN
…..Dan kamu tak perlu bukti apakah mimpi – mimpi itu akan terwujud nantinya, karena kamu hanya harus mempercayainya … (Dhirgantoro, 5 cm 2005) Kutipan diatas mungkin pernah tak sengaja terbaca atau mungkin tersampaikan secara tidak langsung. Satu kutipan berharga yang sampai saat ini membuat saya tak pernah takut untuk bermimpi. Sejak SMP saya selalu memimpikan tidak akan melanjutkan kuliah di kota saya berasal, tetapi di luar kota. Terlihat sulit awalnya, apalagi saya masih terlalu dini untuk menentukan tempat kuliah. Bahkan ketika masa – masa perjuangan untuk mencapai mimpi saya itu saya lewati, begitu banyak kerikil bahkan batu besar yang menghalangi sampai hampir membuat saya berhenti. Namun, saya selalu percaya pada mimpi saya dan semuanya terwujud sekarang. Pada Februari 2011, tiket SNMPTN Undangan ada di tangan saya. Perkenalkan, Saya Wahyu Indah Astriani, mahasiswa TPB Institut Pertanian Bogor angkatan 48. Tak ada yang dapat menggambarkan kebahagiaan keluarga dan saya sendiri ketika momen itu terjadi. Diterima di jurusan Konservasi Sumberdaya Hutan dan Ekowisata, Fakultas Kehutanan, Institut Pertanian Bogor. Saya memilih jurusan ini berdasarkan keputusan pribadi dan arahan dari orang – orang yang saya percaya. Saya menyukai pelajaran Biologi, Matematika, Kimia, dan suka berhadapan dengan alam. Dalam hal belajar, saya bukan tipe orang yang terlalu suka berlama – lama di dalam kelas dan mendengarkan orang berbicara. Belajar langsung di alam, merasakan ketakutan bahkan bahaya merupakan tantangan tersendiri bagi saya. Selain itu, saya juga menyimpan impian untuk berwisata alam ke situs – situs alam dan situs – situs sejarah terbaik di seluruh dunia suatu saat nanti. Oleh karena itulah, saya kira ilmu terapan yang saya pilih ini tepat. Berada jauh dari orang tua kadang membuat kita merasa kehilangan saat – saat terbaik bersama keluarga. Namun itu adalah salah satu konsekuensi yang harus dirasakan oleh mahasiswa rantauan dimanapun mereka menuntut ilmu. Keinginan saya untuk mandiri dan belajar untuk mengatur kehidupan saya sendiri mengalahkan sikap manja saya. Orang tua memang masih membantu secara finansial, tapi saya menyadari kalau saya tidak boleh selamanya hidup sebagai mahasiswa hanya mengandalkan uang bulanan dari orang tua saya. Untuk itulah, saya meng-apply beasiswa KSE ini, agar tidak terlalu membebani orang tua. Ayah saya adalah seorang pensiunan dan ibu saya hanya ibu rumah tangga biasa, sebagai anak saya pun mengerti keadaan mereka yang makin tua dan sering pula sakit – sakitan. Bila saya diberi kesempatan untuk mendapatkan beasiswa ini, saya akan gunakan dengan sebaik – baiknya. Saya yakin, masa depan adalah buah dari benih yang kita tanam dimasa lalu. Siapapun kita bukanlah manusia sempurna yang tak pernah berbuat dosa. Supaya tidak menyesal dikemudian hari, saya selalu berusaha untuk melakukan yang terbaik dalam hal apapun tiap harinya. Merancang mimpi – mimpi baru agar terwujud dimasa depan. Saya ingin menciptakan nilai – nilai terbaik selama kuliah, lulus 3,5 tahun lagi dengan nilai yang sangat memuaskan dan dapat dibanggakan. Membahagiakan orang tua saya, membahagiakan diri saya dan segera mengumpulkan modal untuk bisa mewujudkan impian saya yaitu, berwisata alam keliiling dunia bersama keluarga kecil saya nantinya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar